[REVIEW] - Clinelle Whiten Up Series

October 09, 2018

Haloha Loves! <3


 Sebelum bahas produk dari Clinelle Whiten Up, aku juga udah pernah bahas mengenai brand dan review produknya yang anti aging. Jadi, kalian bisa baca disini nih sebelum kepoin produk seri terbarunya! ;)


CLINELLE WHITEN UP






Pembuatan Clinelle Whiten Up ini memang dikhususkan untuk kalian yang tetap memiliki wajah cerah dan nggak kusam walaupun terkena paparan sinar UV. Kalian pasti udah tau kalau sinar UV bisa berdampak negatif seperti noda hitam, keriput dan garis-garis halus. 

Eits, bukan aku aja kan ya di sini yang pingin cerah walaupun naik ojek online kadang-kadang?  hehehe. Nah, semua produk ini mengandung Vitamin C, Daisy Flower Extract dan Japanese Purple White Extract yang mendukung. 


Sebagai klaim, Clinelle WhitenUp juga memiliki Advanced Anti-Photoaging Technology yang mampu mencerahkan serta melindungi kulit wajah dari Sinar UV sepanjang waktu, baik diluar ruangan. maupun di dalam ruangan.

Sama seperti produk Clinelle yang lainnya juga lho dengan No 7's:


 “No artificial coloring, No artificial fragrances, No lanolin, No paraben, No mineral oil, No SD-alcohol and No comedogenic ingredients."



Kalau Vitamin C sudah jelas dong ya manfaatnya untuk mencerahkan. Memiliki manfaat yang hampir sama dengan Vitamin C, Daisy Flower Extract berguna untuk mengurangi pigmentasi dan evens out skin tone. Yang terakhir, Japanese Purple White Extract perannya adalah memaksimalkan kinerja Vitamin C, sekaligus membuat kulit kalian jadi firm dan tetap lembap lhoo!


Di seri ini, yang akan dibahas adalah 3 produk dari 7 produk rangkaian Clinelle Whiten Up yang bukan lain yaitu, 
  • Brightening Cleanser 
  • Day Cream 
  • Night Cream

BRIGHTENING CLEANSER





PACKAGING, TEXTURE, SCENT

Brightening cleanser yang satu ini berbentuk gel dan warnanya transparan. Pretty much jenis gel lebih cocok untuk kulit yang berminyak (dibandingkan yang cream). Busanya hanya sedikit, lagi-lagi gak  seperti cream yaa! Packagingnya terbuat dari plastik dan tutupnya cukup solid, jadi nggak usah takut kalau akan beleber kemana-mana. Warnanya pastel ungu dan desainnya simple, love it!

Untuk wanginya didominasi citrus dan natural ingredients, i can say lebih ke rempah-rempah. Jadi buat yang nggak suka fragrance mungkin kalian bisa jadikan bahan untuk pertimbangan. Kalau aku sih fine-fine aja ya hehe

EXPERIENCE

It does its job perfectly! Buat yang belum tau, kulit muka aku kombinasi dan terkadang minyakan banget di daerah jidat. Aku udah pakai produk ini sekitar 2 minggu lebih dan mantap buat bilang kalau cleanser ini cocok di kulit aku. Tetap moisturized tapi gak minyakan, jadi oke banget untuk lanjut ke tahap skin care yang rich sekalipun.

Bersih juga dan aku merasa lebih cerah setiap habis cuci muka. Setelah dibilas, wanginya juga menghilang dan gak meresap gitu, jadi still fine banget banget. Ini produk  favorite aku so far dari ketiga rangkain Whiten up!

 100ml - Rp99.000,-


*price may vary

DAY CREAM



PACKAGING, TEXTURE, SCENT

Yang satu ini packagingnya mirip banget dengan cleansernya. Yes, aku sengaja ngasih fotonya langsung bareng biar kalian langsung ada bayangan. Yang creamnya lebih kecil dan texturenya agak mirip dengan cream malamnya yang akan aku bahas.

Wangi? Mirip dengan cleanser juga (dua ini sangat identik) tapi lebih soft wangi day creamnya which i love better. Takes time untuk menyerap, tapi nggak lengket berlebihan kok.


EXPERIENCE

Aku suka product ini karena gak perlu lagi untuk pakai product spf, dan cukup melembabkan juga. Sesuai dengan klaim, walaupun melembabkan tapi gak bikin clog pores. Di kulit kombinasi hingga berminyak, aku saranin untuk apply sedikit aja udah cukup. Jadi tetap hemat walaupun sudah menghidrasi kulit dengan baik. Pernah aku pakai kebanyakan dan alhasil malah minyakan. So, do know your skin type, karena produk ini cukup rich jadi aplikasikan sesuai dengan kebutuhan kamu ya.

40ml - Rp239.000,-
*price may vary


NIGHT CREAM





PACKAGING, TEXTURE, SCENT

Can't deny kalau creamnya yang terthick dan sangat rich. Kerasa agak lengket dan menyerapnya lebih butuh waktu. Wanginya lagi-lagi mirip dengan yang lain. So far, packagingnya memang paling elegan, love love it! Walaupun kaca nggak gampang pecah lho.


EXPERIENCE

Night Cream dari Avene ini cocok banget untuk kulit yang dehidrasi. Apalagi kalau seharian di outdoor atau kecapekan. Biasanya aku pakai ini aja dan skip moisturizer lainnya atau serum. Karena menurut aku ini udah oke banget, so hydrating! Sama seperti day creamnya, pakainya cukup sedikit saja ya! Aku juga ngerasa lebih plump setelah pakai ini. So far aku suka walaupun proses penyerapannya agak lama.

40ml - Rp239.000,-
*price may vary




Gimana nih setelah kalian baca, anyone interested to try?  

Instagram: https://www.instagram.com/clozetteid
https://www.instagram.com/clinelleid


Love, Ker.
















You Might Also Like

0 comments

© 2017 Copyrighted by Kerene Jesica . Powered by Blogger.